IDENTITAS

Logo

Logo atau lambang Universitas Papua diciptakan oleh Yan Makabori dan dimodifikasi oleh Senat UNIPA. Adapun karyanya adalah sebagai berikut:

  1. Logo digambar dalam bentuk lingkaran dengan warna dasar ungu melambangkan Universitas Negeri Papua merupakan pengembangan dari Fakultas Pertanian Universitas Cenderawasih.
  2. Dasar gambar berbentuk segitiga sama kaki melambangkan Universitas Negeri Papua sebagai suatu lembaga otonom.
  3. Logo Universitas Negeri Papua adalah Bunga Anggrek Kribo (Dendrobium spectabile) dan Kupu-Kupu Sayap Burung (Ornithoptera sp.). Labelum dan kepala kupu-kupu berbentuk Mata Pena yang digambar dalam bentuk dasar ukiran (Karerin) Teluk Cenderawasih berwarna Kuning Emas, yang dipadu dengan gambar Buku pada bagian tengah bawah berwarna Putih.
  4. Pada bagian luar gambar terdapat tulisan Universitas Negeri Papua dalam bentuk melingkar berwarna Kuning Emas.
  5. Warna Kuning Emas melambangkan Keagungan, Kejayaan dan Kebahagiaan.
  6. Warna Putih melambangkan kedamaian, ketenangan dan kesucian.
  7. Anggrek Kribo dan Kupu-kupu Sayap Burung merupakan spesies flora dan fauna endemik Tanah Papua yang memiliki keindahan khas yang membanggakan, melambangkan Visi dan Misi Universitas Negeri Papua untuk menghasilkan sumber daya manusia yang memiliki kemampuan sejajar dan membanggakan di tingkat nasional maupun di tingkat dunia.
  8. Buku dan kepala kupu-kupu berbentuk mata pena menghadap ke arah buku, melambangkan Univesitas Negeri Papua sebagai Lembaga Pendidikan Tinggi yang memiliki komitmen yang kokoh dan teguh untuk menggali, menghasilkan dan mengkomunikasikan produk-produk ilmu pengetahuan kepada seluruh masyarakat, dengan motto : “Ilmu Untuk Kemanusiaan".
  9. Logo digambar dalam bentuk ukiran (Karerin) daerah Teluk Cenderawasih melambangkan bahwa Universitas Negeri Papua dalam melaksanakan kegiatannya untuk mencapai Visi dan Misinya berakar pada budaya Papua.

Motto

Pro Humanitate Scientia (Ilmu untuk Kemanusiaan)

Bendera

Hymne

Derap langkah berjalan menuju titik impian
Hasrat hati sembah kan bagimu putra andalan
Kain putih menjelma merah darah sang Ibunda
Lahir kan Raga permata untuk Tanah Papua Tercinta

Universitas Papua
Saluran Ilmu anak Negeri
Universitas Papua
Ciptakan Sarjana ntuk berbakti

Hari depan Anak Cucu kita dalam tangan-Mu Kupercaya
Dengan Kuasa Tuhan Kita Jaya

Universitas Papua
Universitas Papua.